Serap Pengalaman Spektakuler di Dunia Penyiaran

TVRI Kalimantan Selatan membuka kesempatan bagi para pemuda siswa-siswi, mahasiswa-mahasiswi dari berbagai sekolah dan perguruan tinggi di seluruh Indonesia untuk bergabung dalam program magang.

Frequently Asked Questions

FAQ

Pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan terkait informasi magang di TVRI Kalimantan Selatan

Kapan saya bisa magang di TVRI Kalsel?

Dibuka mulai bulan Januari 2025 – sampai kuota mencukupi

Jurusan apa saja yang dapat diterima magang?

  • Jurusan Broadcasting & Perfilman
  • Jurusan Desain Komunikasi Visual
  • Jurusan Teknologi Bisnis Digital
  • Jurusan Teknik Audio & Vidio
  • Jurusan Teknik Informatika
  • Jurusan Teknologi Informasi
  • Jurusan Teknik Jaringan Komputer
  • Jurusan Elektronika
  • Jurusan Rekayasa Perangkat Lunak
  • Jurusan Perkantoran
  • Jurusan Ilmu Pemerintahan
  • Jurusan D3 Akuntansi
  • Jurusan Administrasi Bisnis
  • Jurusan Pemasaran
  • Jurusan Ilmu Komunikasi
  • Jurusan Tata Rias & Kecantikan

Berapa lama durasi magang maksimal?

2 Bulan sampai 8 Bulan

Apa saja peraturan magang di TVRI Kalsel?

  • Masuk dan pulang sesuai jam kerja kantor yang berlaku di TVRI Kalimantan Selatan.
  • Selama berada di lingkungan sekolah wajib mematuhi aturan
  • Pakaian hitam putih kecuali jum’at  berpakaian casual namun tetap sopan dan beretika
  • Dilarang main ponsel saat jam kerja kecuali penting
  • Jika tidak masuk karena sakit wajib dilampirkan surat dokter
  • Ketidakhadiran lebih dari 3 hari jam kerja magang akan mempengaruhi nilai magang
  • Peserta magang follow dan like medsos TVRI Kalimantan Selatan setiap hari 🙂

Bagaimana cara mendaftar magang di TVRI Kalsel?

Mengklik tombol di bagian atas halaman ini ‘Registrasi Magang’ dan kemudian mengisi form yang disediakan. Pada form juga lampirkan Curicullum Vitae (riwayat hidup) dan Surat Permohonan Magang